Jumat, 27 Desember 2019

YPKS GO PPDB ONLINE 2020

SEJARAH SINGKAT YPKS

Pada tahun 1964 Para tokoh Pendiri Proyek Pabrik Baja Trikora mendirikan sekolah yang terdiri dari Taman kanak-Kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD), tiga tahun kemudian Para Tokoh Pendiri membentuk suatu Yayasan dengan akta notaris nomor : 3/J/1967 tanggal 21 September 1967 dengan nama Yayasan Pendidikan Baja Trikora (YPBT)

Seiring dengan berdirinya PT Krakatau Steel pada tahun 1970 maka melalui akta notaris nomor 3 tanggal 8 Januari 1972 perubahan nama dari Yayasan Pendidikan Baja Trikora (YPBT) menjadi Yayasan Pendidikan Warga Krakatau Steel (YPWKS).

Kemudian pada tahun 2012 melalui akta notaris nomor 25 tertanggal 18 Juli 2012 berubah nama dari YPWKS menjadi YPKS (Yayasan Pendidikan Krakatau Steel). Yang telah tercatat dilembaran Negara berdasarkan keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor ; AHU-AH .01.06.740. Sesuai dengan undang-undang Yayasan nomor 28 tahun 2004 tentang perubahan UU nomor 16 tahun 2001.

Saat ini YPKS berkembang pesat mengelola Sekolah Tingkat Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Kejuruan dan Sekolah Islam Al-Azhar dari Toodler, TK, SD, SMP dan SMA.


PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU ONLINE

Sebagaimana biasanya sekolahan, sekolah-sekolah di bawah naungan YPKS secara rutin menyelenggarakan PPDB. Selama ini even tersebut diselenggarakan hanya offline, artinya para peminat langsung mengisi form secara konvensional.

Setiap metode tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, Di antara kekurangan metode konvensional adalah faktor keamanan dan konsistensi data. Menyimpan sedemikian banyak berkas formulir, dan itu berlangsung dalam jangka panjang, tentu sangat rawan. Misalnya dari serangan rayap dll. Di sinilah PPDB Online diharapkan bisa menjadi solusi. Dengan cara online, data-data tersimpan dalam format digital. Tantangannya tinggal bagaimana data-data tersebut tetap terjaga, misalnya melalui mekanisme backup atau pencadangan.

Ini adalah PPDB Online pertama yang diselenggarakan oleh YPKS, adapun yang menjadi pilot project-nya adalah Sekolah Dasar. Setelah itu tentunya akan diberlakukan pada level sekolah yang lain, mulai dari TK hingga SMK.

Bagi yang berminat untuk menyekolahkan putra-putrinya di Sekolah Dasar binaan YPKS, bisa klik di sini.

Demikianlah artikel dari Kontakmedia yang berjudul YPKS GO PPDB ONLINE 2020, semoga bermanfaat. Dan terima kasih untuk Anda yang telah berkunjung ke blog ini.