Senin, 27 Juni 2016

Berbagai Mitos Tentang Optimasi SEO Yang Kepalang Dianggap Ampuh

Berbagai Mitos Tentang Optimasi SEO Yang Kepalang Dianggap Ampuh


Yang namanya mitos bisa ada pada bidang apapun, termasuk pada kegiatan blogging. Adapun mitos sebagaimana yang saya maksud adalah yang bermakna rumor atau isapan jempol.

Beberapa di antara isapan jempol atau rumor tersebut adalah :

Mencantumkan Titel Situs Setelah Judul

Kita tentu akrab dengan SERP seperti ini : judul posting I titel situs atau judul posting - titel situs. Lebih jelasnya seperti pada gambar di bawah ini :
Mitos Tentang Optimasi SEO
Penambahan titel situs setelah judul justru mengurangi kuota banyaknya karakter yang lebih variatif. Dari 62 karakter yang merupakan jatah untuk penulisan judul, maka akan terkurangi oleh titel situs yang kemunculannya tentu berulang-ulang.

Bila anda menggunakan yang semacam ini :

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;index&quot;'>
<title><data:blog.pageTitle/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageName/> I <data:blog.title/></title>
</b:if>

maka lebih baik dirubah saja menjadi :

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;index&quot;'>
<title><data:blog.pageTitle/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageName/></title>
</b:if>

Menumpuk Kata Kunci

Dulu bisa jadi hal ini ampuh untuk SEO tapi sekarang tidak lagi, malah bisa dianggap sebagai spamming. Dengan demikian bila anda menulis artikel, maka lebih baik menjaga keseimbangan antara SEO Friendly dengan Human friendly. Dari sisi human, tentu tidak nyaman apabila menemukan terlalu banyak kata yang diulang-ulang dalam suatu artikel.

Berbagi Ke Situs Bookmark

Berbagi ke situs bookmark, tentu yang dofollow, jika tujuannya untuk memperoleh backlink maka logis dilakukan. Tetapi bila tujuannya adalah meningkatkan posisi SERP, maka ini bisa salah kaprah. Betapa tidak, artikel asli malah bisa kalah bersaing dengan hasil bookmark-nya dalam posisi SERP.

Selanjutnya : Tips SEO Pada Website atau Blog - Bagian Pertama

Demikianlah artikel dari Kontakmedia yang berjudul Berbagai Mitos Tentang Optimasi SEO Yang Kepalang Dianggap Ampuh , semoga bermanfaat. Dan terima kasih untuk Anda yang telah berkunjung ke blog ini.