Teknologi menyingkap misteri, itulah salah-satu poin yang
bisa diambil dari kasus Jessica Wongso. Misteri tersebut, oleh salah-seorang
saksi ahli, diibaratkan puzzle huruf A yang diacak-acak. Ketika puzzle tersebut
disusun ulang secara benar, dan ada satu bagian kecilnya yang hilang, maka
bentuk huruf A tersebut akan tetap terlihat.
Maka demikianlah seperti apa yang terjadi dengan kasus
pembunuhan Mirna. Meskipun ibarat ada bagian puzzle yang hilang, kasus
pembunuhan ini sudah amat gamblang. Dan Jessica tidak bisa mengelak meskipun
tetap tidak mengakui.
Bagian puzzle yang hilang itu adalah “penampakkan” yang
secara telak memperlihatkan Jessica memasukkan Sianida ke dalam gelas kopi.
Momen ini memang tidak terekam kamera CCTV karena terhalang tiga buah paper
bag.
Bahkan andaipun tidak terhalang paper bag, dengan kata lain
gerakan tangan Jessica terlihat jelas memasukkan sesuatu pada gelas kopi, maka
sesuatu itupun belum bisa diklaim langsung sebagai Sianida.
Puzzle ini telah nampak jelas bentuknya meskipun ada bagian
yang hilang, anggap saja puzzle huruf A sebagaimana disebut tadi. Dan bila ada
pihak-pihak yang tetap ngotot bahwa puzzle ini belum terlihat jelas bentuknya, maka
bisa jadi karena menginginkan jessica bebas atau minimal mendapat keringanan
hukum.
Terlepas dari pro dan kontra, penayangan persidangan Jessica Kumala Wongso memang cukup banyak menyita perhatian masyarakat. Dan masyarakat umum tentu punya penilaian tersendiri meskipun ada upaya-upaya untuk menggiring opini bahwa Jessica tidak bersalah.
Terlepas dari pro dan kontra, penayangan persidangan Jessica Kumala Wongso memang cukup banyak menyita perhatian masyarakat. Dan masyarakat umum tentu punya penilaian tersendiri meskipun ada upaya-upaya untuk menggiring opini bahwa Jessica tidak bersalah.
Sebelumnya : Prediksi Untuk Hasil Akhir Persidangan Jessica Kumala Wongso
Demikianlah artikel dari Kontakmedia yang berjudul Teknologi Menyingkap Misteri Pada Kasus Jessica Kumala Wongso, semoga bermanfaat. Dan terima kasih untuk Anda yang telah berkunjung ke blog ini.